Blackberry baru saja menggulirkan update terbaru sistem operasinya ke
versi 10.3 beberapa waktu lalu. dalam uptae terbaru ini BlackBerry
justru disebut sebut semakin mendekati Android. hal itu disebabkan
karena update mayor OS (Operating system) difokuskan pada dukungan
aplikasi Android yang semakin tinggi. Jika pada OS versi sebelumnya
10.2.1 Blackberry hanya mendukung aplikasi Android untuk versi 2.3 ke
bawah, kali ini BlackBerry menggeber perangkat yang support Android saat
ini.
Hal itu terjadi karena Blackberry 10.3 menempatkan emulator dengan basis
Android versi 4.3 Jelly Bean. Dengan demikian akan lebih banyak
aplikasi android yang dapat dijalankan, dan menjadi solusi atas
banyaknya keluhan pengguna BB 10 selama ini. Selain itu kelebihan
Blackberry 10.3 adalah respon yang cepat saat menjalankan aplikasi
Android. Ponsel Blackberry yang menggunakan OS 10.3 hanya membutuhkan
waktu 2 detik saja untuk membuka aplikasi Android.
Mendekati Android meninggalkan Blackberry
Dengan meningkatnya dukungan terhadap aplikasi Android sampai ke versi
4.3 tentu saja membuat perangkat BlackBerry akan semakin mendekati
Android. Apalai didukung dengan update fitur menu scroll down yang
memberikan info lebih lengkap seperti di Android, membuat improvisasi
Blackberry tak kalah dengan Android.
Di sisi lainpeningkatan fitur Android ini tentu akan menjadi boomerang
bagi Blackberry karena akan semakin kehilangan identitas. Selain itu
juga merugikan pengembang aplikasi Blackberry yang akan semakin tersudut
karena pengguna ponsel Blackberry tentu akan lebih memilih menggunakan
aplikasi berbasis Android ketimbang aplikasi Blackberry.